BERMAIN PLAY STATION
YANG MEMBUAT JADI PINTAR
Di zaman yang sudah modern ini,banyak alat-alat yang canggih yang telah diciptakan dengan teknologi tinggi. Diantara alat-alat tersebut ada alat yang dapat dipergunakan untuk membantu proses pendidikan atau penunjang untuk belajar, seperti computer yang dapat menyimpan data-data yang dapat kita gunakan sebagai bahan untuk kita belajar.
Tapi lain halnya dengan PLAY STATION. Orang mengganggap bahwa PLAY STATION hanyalah sekedar game atau permainan belaka, tapi di balik semua itu ada fungsi lainnya yaitu dapat membantu anak-anak untuk berkarya, berimajinasi, berkreasi dan dapat pula memecahkan suatu misi atau persoalan masalah yang belum terpecahkan. Serta dipermainan ini pun kita dituntut agar dapat memahami atau mengerti bahasa asing terutama untuk bahasa interrnasional yaitu Bahasa Inggris.
Tapi masalah baru dari suatu permainan PLAY STATION ini adalah bagaimana para GAMER memainnkanya, karena dapat bersifat positif atau bahkan mungkin negative. Apabila meraka bermain tak kenal waktu dan tanpa memikirkan hal-hal yang lebih penting atau bermanfaat,itu dapat membuat mereka semakin bodoh. Apalagi bila diselingi dengan belajar,beribadah dan berbakti kepada orang tua.
Maka dari itu sebagai penerus bangsa sebaiknya janganlah menjadi pencandu sejati PLAY STATION , tapi bersikaplah sebagai seseorang yang bermain PLAY STATION itu sebagai keseriusan , kebutuhan dan rutinitas hingga masuk terlalu jauh ke dalam pengaruhnya atau kesesatannya.
Sebenarnya PLAY STATION tidak dapat membuat kita menjadi pintar , tapi yang menentukannya adalah orang itu sendiri, tapi yang menentukannya adalah orang itu sendiri. Dengan adanya kemampuan untuk belajar dan meraih prestasi , maka tidaklah heran kalau kita menjadi pintar.
Sebetulnya selain PLAY STATION ada pula permainan yang dapat membuat kita bisa melupakan segalanya seperti permainan on-line yang ada di computer atau sering disebut PC. Bahkan kalau setiap hari berolah raga khususnya untuk belajar api malah terus bermain dan bermain.
Sekali lagi saya menghimbau, yang namanya sebuah permainan dapat menyebabkan kecanduan atau ketergantungan seperti halnya narkoba, karena permainan itu dapat membuat rasa penasaran. Janganlah kita diperbudak oleh permainan, jadikanlah sebuah permainan itu motivasi dan mendorong kita untuk meraih prestasi.
Marilah kita mengatur semua kegiatan kita agar dapat meraih cita-cita yang kita inginkan. Dan janganlah jadikan permainan sebagai yang nomor satu,tapi belajarlah yang harus dinomor satukan.
Selasa, 22 Desember 2009
BERMAIN PLAY STATION YANG MEMBUAT JADI PINTAR
Diposting oleh
trisma juarsih
di
02.45
Kirimkan Ini lewat Email
BlogThis!
Bagikan ke X
Berbagi ke Facebook
0 komentar:
Posting Komentar